-->

Resep Gulai Ikan Tongkol

Resep Gulai Ikan Tongkol menjadi salah satu masakan favorit bagi seseorang yang suka makan seafood atau penggemar masakan padang. Masakan padang memang terkenal gurih dan kaya rasa karena bumbu-bumbu rempahnya. Gulai adalah masakan kaya akan bumbu dan rasanya sangat gurih sekali. Kali ini akan kita coba resep gulai menggunakan ikan tongkol. Pada kesempatan ini akan dibagikan mengenai resep masakan gulai tongkol dengan tambahan bahan dari belimbing wuluh/sayur yang sudah diawetkan. Mungkin kalian sudah sering melihat Gulai Ikan Tongkol disajikan di Rumah Makan Sederhana atau Rumah Makan Padang.  Yuk, cek resep praktis dan nikmatnya di sini.

Bahan-bahan Gulai Ikan Tongkol
Pindang tongkol, goreng setengah kering - 250 gram
Daun kari, ambil daunnya - 1 tangkai
Serai, memarkan - 1 batang
Lengkuas, memarkan - 2 cm
Bawang merah, iris - 2 butir
Cabai keriting hijau, potong besar - 5 buah
Garam - 1/2 sdt
Gula - 1/4 sdt
Air - 200 ml
Minyak, untuk menumis - 2 sdm

Bumbu Halus:
Bawang putih - 3 siung
Bawang merah - 6 butir
Cabai merah besar - 5 buah
Jahe - 1 cm
Asam sunti - 2 sdm
Ketumbar - 1/2 sdt

Cara membuat Gulai Ikan Tongkol
1.    Panaskan minyak.
2.    Tumis irisan bawang merah, bumbu halus, daun kari, serai, dan lengkuas hingga harum.
3.    Masukkan ikan tongkol yang sudah digoreng. Kemudian aduk hingga  rata.
4.    Tuangkan air dan masukkan garam serta gula.
5.   Aduk rata lalu masak sambil terus diaduk hingga air menyusut, kuah lebih pekat, dan berwarna cokelat.
6.    Masukkan irisan cabai hijau beberapa saat sebelum diangkat. Kemudian aduk rata lalu angkat.
7.    Siap disajikan.

Tips Memasak
Belimbing wuluh yang telah digarami, dijemur, dan dikeringkan. Jika kesulitan mendapatkan asam sunti, bisa diganti dengan asam jawa. Namun rasa sajian akan sedikit berbeda dengan aslinya.

0 Response to "Resep Gulai Ikan Tongkol"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel