-->

Resep Ceker Saus Tiram Enak

ceker saus tiram

Yang suka kaki ayam atau ceker ayam. Berikut ini ada resep masakan lezat dari bahan dasar ceker ayam yang patut anda coba di rumah.

BAHAN-BAHAN:
500 gram kaki ayam yang sudah dimemarkan
1 sendok makan light soy sauce
3 sendok makan kecap manis
3 sendok makan saus tiram
2 sendok makan saus tomat
5 buah cabai merah, iris serong
1 buah bawang bombay, cincang halus
1 cm jahe, dimemarkan
500 ml air
garam
1 sendoh teh merica
5 sendok makan minyak goreng untuk menumis

BUMBU HALUS:
 3 siung bawang putih
 2 buah cabai merah
3 bawang merah

CARA MEMASAK:
1.       Tumis bumbu halus bersama bawang bombay, cabai merah, dan jahe sampai harum.
2.       Masukkan kaki atau ceker ayam.
3.       Aduk-aduk sampai bumbu meresap kemudian tambahkan saus tiram, saus tomat, kecap manis, garam, dan merica.
4.       Aduk sampai kaki ayam benar-benar matang.
5.       Tuangkan air sedikit demi sedikit sampai kaki ayam menjadi empuk.
6.       Setelah kaki ayam lunak dan bumbu meresap, kemudian angkat dan sajikan dengan nasi.


Demikian resep kaki ayam atau ceker saus tiram yang gurih dan enak. Selamat mencoba di rumah. 

0 Response to "Resep Ceker Saus Tiram Enak"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel