-->

Resep Kue Nastar Isi Selai Nanas Mudah dan Praktis

kue nastar nanas

Kue nastar - aneka resep kue nastar banyak sekali yang ada. Kue ini memang identik dengan hari raya idul fitri. Namun tidak ada salahnya untuk mencoba membuat kue ini di lain waktu selain di bulan Ramadhan. Kue nastar selai nanas ini memiliki rasa yang lembut dengan rasa asin khas keju. Yummy tentunya. Jika anda masih bingung dengan resep dan cara membuat kue nastar selai nanas ini. Mari simak resep dan cara membuat nastar nanas.

Tips untuk membuat selai nanas untuk kue nastar 
Selai nanas : pilihlah buah nanas yang bewarna kuning ranum segar. Ini dimaksudkan agar nanti aromanya semakin wangi. Jika anda tidak dapat memilihnya, anda bisa membeli selai nanas di toko roti, biasanya banyak yang menjual selai nanas ini. Jika anda memang berniat untuk membuat selai nanas sendiri, anda dapat memarut nanas tersebut menggunakan parutan keju (jangan diblender nanas tersebut). Kemudian setelah anda memarutnya, panaskan nanas yang sudah di parut di wajan dengan api kecil. Kemudian tambahkan gula pasir secukupnya dan sedikit garam. Jangan gunakan api besar, karena kemungkinan nanas akan cekap berubah warna dan akan gosong jika terlalu panas. Aduk-aduk adonan tersebut kurang lebih 15 menit atau hingga berubah warna keemasan.

Bahan – Bahan Kue Nastar Selai Nanas :
450 gram tepung terigu.
6 butir telur ayam kampung (pisahkan antara kuning dan putih telur)
50 – 75 gram keju parmesan.
150 gram gula halus.
375 gram mentega.
120 gram susu bubuk.
200 gram selai nanas.

Cara Praktis Membuat Kue Nastar Selai Nanas:
1.  Campurkan 4 kuning telur dan 1 putih telur pada suatu wadah kemudian kocok hingga rata.
2. Tambahkan tepung terigu, mentega, gula halus dan keju parmesan pada kocokan telur tadi, kemudian aduk hingga rata. ( Jika dirasa masih terlalu encer, anda dapat menambahkan tepung terigunya lagi)
3.  Bentuk adonan tersebut menjadi sebuah bentuk bulat – bulat kecil yang di dalamnya diberi selai nanas secukupnya.
4.  Kocok 2 kuning telur tanpa (putih telurnya), kemudian oleskan kocokan kuning telur tersebut di atas kue nastar menggunakan kuas.
5.   Panggang nastar tadi pada sebuah oven dengan suhu kurang lebih 180 derajat selama 15 menit atau hingga berubah warna.
6.   Jika sudah matang, angkat dan nastar selai nanas pun sudah siap anda sajikan.

Selamat mencoba membuat kue nastar selai nanas.

0 Response to "Resep Kue Nastar Isi Selai Nanas Mudah dan Praktis"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel